Gambar Header

Logo Asian Federation Tarung Derajat
  • Kongres I IFTD tentang pembentukan Federasi International Tarung Derajat
  • Kongres I IFTD tentang pembentukan Federasi International Tarung Derajat
  • Kongres I IFTD tentang pembentukan Federasi International Tarung Derajat
  • Kongres I IFTD tentang pembentukan Federasi International Tarung Derajat
  • Penampilan Demonstrasi Teknik Tarung Derajat Oleh Anak-Anak
  • Penampilan Demonstrasi Teknik Tarung Derajat Oleh Anak-Anak

PEMBENTUKAN INTERNATIONAL FEDERATION of TARUNG DERAJAT (IFTD)

Dan beberapa bulan kemudian setelah kunjungan ke istana Perdana Menteri Thailand, Pemerintah Thailand memperkenalkan Mr.Santipharp sebagai sosok yang terpilih. Sosok yang memiliki pengalaman dalam memimpin organisasi olahraga, dan memiliki koneksi yang luas di negara-negara Asia. Akhirnya pada tanggal 10 Mei 2011 dilaksanakan Kongres I Tarung Derajat Internasional yang dihadiri oleh delegasi 8 negara Asia Tenggara yaitu: Indonesia, Thailand, Myanmar, Vietnam, Lao, Brunei Darussalam, Timor Leste, dan Philippines. Dan secara aklamasi memilih Mr.Santipharp Intaraphartn sebagai Presiden IFTD masa bakti 2011-2015.

Sang Guru di Konggres I IFTDPada malam harinya dilaksanakan acara Launching IFTD di Hotel Grand Hyaat, Bandung, yang dihadiri pejabat pemerintahan dan masyarakat olahraga Indonesia. Acara tersebut di buka dengan penampilan demonstrasi teknik Tarung Derajat oleh anak-anak serta dilanjutkan penandatanganan deklarasi pembentukan dan pendirian International Federation of Tarung Derajat oleh 8 (delapan) federasi nasional Tarung Derajat di asia tenggara dan Perguruan Pusat Tarung Derajat. Kota Bandung sebagai tempat dideklarasikanya pembentukan IFTD adalah didasarkan pada sejarah awal terbentuknya Perguruan Pusat Tarung Derajat oleh Sang Guru, Guru Haji Achmad Dradjat yang didirikan di kota ini, sebagai cikal bakal pengembangan dan pembinaan Tarung Derajat sehingga tumbuh dan berkembang menjadi olahraga Internasional.

Bersambung...